Cara Memasukkan File Gambar Di Publisher 2013


Microsoft Publisher memungkinkan Anda memasukkan gambar ke dalam publikasi dengan format umum yang biasanya digunakan oleh kamera digital seperti JPEG dan TIFF, dan juga berbagai format grafis lainnya yang dibuat oleh program pengolah gambar.

Proses memasukkan gambar ini tidak membutuhkan placeholder gambar. Ketika Anda sudah siap untuk memasukkan file gambar ke dalam publikasi, ikuti langkah-langkah berikut ini:
  1. Tampilkan halaman publikasi yang ingin Anda tambahkan gambar. Anda bisa klik pada icon halaman yang ada pada Status Bar.
  2. Pada tab Insert, di grup Illustrations, klik Pictures. Kotak dialog Insert Picture akan terbuka.
  3. Cari file yang ingin Anda masukkan. Kotak dialog hanya menampilkan file-file yang formatnya bisa dibaca oleh Publisher.
  4. Klik pada nama file yang ingin Anda masukkan, lalu klik Insert. Gambar yang Anda masukkan sekarang ditampilkan pada halaman publikasi.
Setelah Anda memasukkan gambar, Anda bisa mengubah ukuran dan mengatur posisinya. Anda bisa Drag/tarik handle yang ada pada sudut dan sisi gambar (lihat gambar dibawah) untuk mengubah ukurannya, atau tarik gambar tersebut untuk memindahkannya ke posisi lain. Anda juga bisa menggunakan panel Measurement untuk mengatur ukuran dan posisi gambar (untuk menampilkan panel Measurement, pilih objek gambar, klik tab kontekstual Drawing Tools ➪ Format, lalu klik Measurement yang ada pada grup Size). Grup Size yang ada pada tab kontekstual Picture Tools ➪ Format juga memiliki opsi untuk mengatur lebar dan tinggi gambar lebih presisi. Ketika Anda menarik gambar atau menarik handle untuk mengubah ukurannya, Alignment Guides akan memandu Anda untuk mensejajarkan atau meluruskan gambar dengan objek lain dengan presisi. Klik diluar gambar jika Anda sudah selesai mengaturnya.

Jika Anda berencana membuat publikasi yang dicetak secara profesional, Anda membutuhkan gambar yang berkualitas tinggi untuk mendapatkan hasil cetak yang bagus. Jika Anda memotong gambar lalu kemudian mengubah ukurannya menjadi lebih besar, perubahan tesebut mungkin akan menghasilkan gambar dengan resolusi rendah yang ketika dicetak akan menghasilkan gambar yang kabur dan kurang jelas, terlihat tidak profesional.

Artikel terkait:
Advertisement