Cara Mengupload File Ke Folder SkyDrive Menggunakan Internet Explorer Di Windows 8.1


Setelah Anda membuat folder baru di SkyDrive, Anda bisa mengupload file ke folder tersebut melalui situs SkyDrive yang Anda akses menggunakan Internet Explorer. Anda juga bisa mengupload file dengan cara Drag/menarik file ke folder SkyDrive yang ada di File Explorer.

Cara mengupload file ke folder SkyDrive menggunakan Internet Explorer:

  1. Pada Start Screen, klik Tile aplikasi Internet Explorer.
  2. Klik-kanan dimana saja untuk menampilkan Address Bar.
  3. Ketikkan skydrive.live.com pada Address Bar, lalu tekan [ENTER].
  4. Jika diperlukan, klik sebuah folder untuk membukanya.
  5. Klik Upload.
  6. Klik tanda-panah disamping SkyDrive.
  7. Klik This PC untuk navigasi ke file yang ingin Anda upload.
  8. Klik sebuah file (Anda juga bisa memilih beberapa file sekaligus).
  9. Klik Open.
Tips & Trik:
  • Buka aplikasi SkyDrive dari Start Screen. Klik-kanan lalu pilih Add Items untuk mengupload file menggunakan aplikasi SkyDrive.
  • Untuk menghapus file dari SkyDrive, cukup klik-kanan, lalu pilih Delete.

Artikel terkait:
Advertisement