Cara Menggunakan Bookmark Di Word 2013


Bookmark di dokumen Word 2013 berfungsi untuk menandai tempat yang spesifik. Ini memungkinkan Anda untuk memindahkan atau mengarahkan kursor ke titik tersebut pada dokumen. Anda bisa menandai sebagian kecil dari dari teks (misalnya, diantara dua karakter), atau bisa keseluruhan dokumen.

Ketika Anda menandai satu atau beberapa kata atau sebuah gambar dengan Bookmark, Anda bisa bisa mengulangi teks atau gambar tersebut ke bagian lain dokumen dengan cara memasukkan field Ref yang berisi nama Bookmark. Bookmark juga bisa berfungsi sebagai lokasi dimana kursor akan diarahkan ketika Anda klik sebuah Hyperlink.

Cara memasukkan Bookmark:

  1. Klik pada dokumen sebuah tempat dimana Anda ingin memasukkan Bookmark, atau pilih area termasuk teks dan gambar yang ingin Anda Bookmark.
  2. Pada tab Insert, di grup Links, klik Bookmark.
  3. Pada kotak dialog Bookmark, di kotak daftar Bookmark Name, ketikkan sebuah nama untuk Bookmark. Anda hanya bisa menggunakan karakter huruf, angka, dan underscore. Karakter lainnya seperti spasi tidak bisa digunakan.
  4. Klik tombol Add.

Artikel terkait:
Advertisement