Sebelum Anda membuat template kustom, halaman New di Backstage View menampilkan gambar thumbnail template yang baru-baru saja digunakan, file yang ada di folder Templates, dan template yang bisa di download dari Office.com.
Jika path telah ditentukan untuk lokasi Workgroup Templates, link/tautan untuk Featured dan Shared akan ditampilkan pada halaman New. Klik link/tautan Shared untuk menampilkan template di lokasi Workgroup Templates. Link/tautan Featured akan mengembalikan ke halaman New.
Setelah Anda membuat template kustom yang pertama, link/tautan akan berubah menjadi Featured dan Custom jika Anda menentukan lokasi Workgroup Templates, atau Featured dan Personal. Klik link/tautan Custom atau Personal untuk menampilkan template kustom serta lokasi Workgroup Templates jika telah ditentukan.
Cara menggunakan template kustom sebagai dasar dokumen:
- Klik File untuk menampilkan Backstage View, lalu klik tab New.
- Klik Custom atau Personal.
- Jika lokasi folder Workgroup Templates dan Custom Office Templates tampak, klik Custom Office Templates. Jika tidak, lanjutkan ke langkah nomor 4.
- Klik template kustom yang ingin Anda gunakan untuk membuat dokumen baru.
Tips & Trik:
Jika Anda ingin memiliki gambar thumbnail untuk template kustom Anda pada halaman Featured, Anda harus menyimpan tiap template kustom di folder User Templates, bukan di folder Custom Office Templates, atau pindahkan tiap template tersebut setelah Anda menyimpannya.
Artikel terkait:
- Memasukkan Section Break
- Memasukkan Header, Footer, Dan Page Number
- Mengubah Ukuran Halaman Dan Margin
- Mengubah Orientasi Halaman (Portrait Atau Landscape)
- Mengatur Jumlah Kolom
- Membuat Border Di Sekeliling Halaman
- Memasukkan Halaman Cover
- Bekerja Dengan Template Normal
- Mencari Dan Mendownload Template
- Mengubah Dan Memodifikasi Template
- Membuat Dan Mendesain Template
- Membuat Dan Mendesain Template Untuk Dokumen Yang Dicetak Di Kedua Sisi Kertas (Bolak-Balik)
- Menggunakan Dan Mengubah Theme Dan Style Set