Cara Menggunakan Pengingat (Reminder) Di App Calendar Windows 8


Salah satu alasan untuk memasukkan event ke App Calendar adalah agar Anda bisa mengingat event tersebut. Ketika Anda membuat sebuah event, Anda juga bisa mengatur Reminder sebagai pengingat sehingga Anda akan diperingatkan sebelum acara tersebut dimulai. Ketika waktu peringatan tiba, App Calendar akan mengirim Anda sebuah email tentang event tersebut.

Cara mengatur pengingat (Reminder):

  1. Pada Start Screen, klik App Calendar.
  2. Klik event yang sudah ada, atau klik kanan pada layar lalu klik New.
  3. Jika Anda membuat sebuah event baru, masukkan waktu mulai di field Start.
  4. Klik pada link/tautan Show More.
  5. Klik pada field Reminder.
  6. Klik pengaturan kapan Anda akan menerima pengingat sebelum waktu mulai event.
  7. Klik tombol Save This Event.

Artikel terkait:
Advertisement