Cara Mengatur Update Windows 8


Secara berkala, Microsoft membuat update sistem operasinya untuk meningkatkan atau memperbaiki masalah yang muncul. Anda bisa mengatur Windows 8 untuk mendownload dan menginstall update tersebut secara otomatis. Anda juga bisa memilih hanya update yang penting saja yang di download ke komputer Anda.

Cara mengatur update Windows secara otomatis:

  1. Pada Start Screen, ketikkan "Control Panel" tanpa tanda-kutip.
  2. Klik App Control Panel pada hasil pencarian.
  3. Klik System And Security.
  4. Klik Turn Automatic Updating On Or Off.
  5. Klik tanda-panah drop-down pada field Important Updates dan pilih Install Updates Automatically (Recommended), yang merupakan pilihan yang direkomendasikan oleh Microsoft.
  6. Jika Anda ingin, pilih check box pada Recommended Updates untuk menginstall update yang direkomendasikan (tapi mungkin tidak begitu penting).
  7. Klik OK.
Tips & Trik:
Jika Anda ingin memiliki kontrol atas apa-apa saja yang di update, Anda bisa memilih opsi Download Updates But Let Me Choose Whether To Install Them atau Check For Updates But Let Me Choose Whether To Download And Install Them. Opsi ini memungkinkan Anda untuk memilih dan mendownload update tertentu saja.

Artikel terkait:
Advertisement