Cara Membuat Folder Baru Di SkyDrive Melalui Windows 8


Seperti halnya file di dalam Library komputer Anda yang terorganisir dengan baik, Anda juga bisa mengorganisir file yang Anda bagikan melalui SkyDrive ke dalam folder. Anda lalu bisa membagikan tiap-tiap folder tersebut dengan orang yang berbeda-beda, sehingga tidak ada orang yang memiliki akses ke keseluruhan konten SkyDrive Anda.

Cara membuat folder baru di SkyDrive:

  1. Klik Tile Internet Explorer.
  2. Klik kanan untuk menampilkan Address Bar.
  3. Masukkan https://skydrive.live.com di Address Bar.
  4. Tekan [ENTER].
  5. Klik Create, lalu klik Folder.
  6. Masukkan nama untuk folder baru tersebut.
  7. Klik area diluar folder untuk menyimpan nama tersebut.
Tips & Trik:
Folder di SkyDrive ditampilkan berupa kolom seperti: Name, Date Modified, atau Shared With. Untuk mengubah tampilan dari daftar file menjadi thumbnail folder/file, gunakan tombol Thumbnails View dan Details View di sebelah kanan field Search.

Artikel terkait:
Advertisement