Digital Signature adalah seperti tulisan tanda-tangan yang ada pada cek atau dokumen resmi. Digital Signature bisa digunakan untuk memastikan bahwa dokumen dibuat oleh orang tertentu. Di dunia dimana file komputer bisa berisi bahan yang berbahaya, Digital Signature bisa membantu untuk meyakinkan penerima bahwa file tersebut dibuat oleh seseorang yang dikenali dan dipercaya. Anda bisa menggunakan Digital Signature yang disediakan oleh pihak ketiga, dimana orang lain bisa menggunakannya untuk memverifikasi dokumen Anda.
Cara membeli dan menggunakan Digital Signature:
- Sambungkan komputer Anda dengan internet. Lalu, klik tab File untuk menampilkan Backstage View.
- Pada tab Info, klik tombol Protect Presentation.
- Pada daftar drop-down yang ditampilkan, klik Add A Digital Signature.
- Pada kotak pesan pop-up konfirmasi, klik Yes. Web browser dibuka dan menampilkan halaman web dengan daftar penyedia Digital Signature.
- Pilih salah satu penyedia layanan pada daftar (yang mungkin berubah dari waktu ke waktu).
- Ikuti permintaan yang ditampilkan dan ikuti langkah-langkah untuk membeli Digital Signature atau mendownload versi trial. Langkah ini mungkin berbeda-beda untuk masing-masing penyedia layanan.
Tips & Trik:
Anda juga bisa menggunakan Information Rights Management Service untuk mengotentikasi pengirim dan penerima file yang dikirim melalui email untuk memastikan file Anda tidak jatuh ke tangan yang salah. Untuk melakukannya, klik tab File lalu pilih Info. Lalu, klik tombol Protect Presentation, pilih Restrict Access, lalu pilih Connect To Digital Rights Management Servers And Get Templates. Ikuti instruksinya untuk Sign Up ke layanan ini dari Microsoft.
Artikel terkait: