Cara Membuat Dan Mengirim Pesan Di Aplikasi Mail Windows 8.1


Untuk membuat pesan baru, buka email kosong lalu masukkan informasi seperti alamat email tujuan, subject, isi pesan, dan lainnya.

Cara membuat dan mengirim pesan:

  1. Buka aplikasi Mail, lalu pilih akun yang ingin Anda gunakan untuk mengirim pesan.
  2. Klik akun email yang ingin Anda gunakan.
  3. Klik New.
  4. Klik More.
  5. Masukkan alamat email tujuan pada baris To.
  6. Masukkan alamat email pada baris CC jika diperlukan.
  7. Masukkan alamat email pada baris BCC jika diperlukan.
  8. Pilih Priority: Low, Normal, atau High.
  9. Tulis pesan Anda.
  10. Klik Send.
Tips & Trik:
  • Jika Anda ingin membatalkan pembuatan pesan, Anda bisa klik icon Trash yang ada pada bagian atas jendela pesan baru.
  • Jika Anda mengirimkan pesan dengan prioritas Low atau High, pesan tersebut akan memiliki tanda ketika sampai pada inbox si penerima.

Artikel terkait:
Advertisement