Cara Mengubah Sumber Data Grafik/Chart Di Excel 2013


Setiap kali Anda membuat grafik untuk bisnis, selalu ada kemungkinan bahwa data yang ditampilkan pada grafik akan berubah. Anda bisa mengupdate grafik Anda dengan menentukan sumber data baru. Data bisa berasal dari Workbook lain yang ada pada komputer Anda atau jaringan, yang Anda perlukan hanya menentukan cell yang berisi sumber data baru.

Cara mengubah sumber data grafik/chart:

  1. Klik grafik yang ingin Anda ubah.
  2. Klik tab Design.
  3. Klik Select Data.
  4. Klik pada field Chart Data Range.
  5. Pilih cell yang ingin Anda gunakan sebagai sumber data baru.
  6. Klik OK.

Artikel terkait:
Advertisement