Cara Mengubah Layout Dan Style Grafik/Chart Di Excel 2013


Grafik meringkas data secara visual, sehingga setiap grafik pasti memiliki susunan dan penyajian tertentu untuk setiap elemennya. Keseluruhan susunan elemen grafik adalah layout, sedangkan keseluruhan tampilan elemen grafik adalah style. Anda bisa menerapkan layout dan style standar untuk grafik Anda, yang kemudian Anda bisa mengubahnya untuk menyesuaikan dengan kebutuhan Anda.

Cara mengubah layout grafik:

  1. Klik grafik yang ingin Anda ubah.
  2. Klik tab Design.
  3. Klik Quick Layout.
  4. Klik layout yang ingin Anda terapkan.

Cara mengubah style grafik:

  1. Klik grafik yang ingin Anda ubah.
  2. Klik tombol Chart Styles.
  3. Klik style baru pada galeri Chart Styles yang ditampilkan.

Artikel terkait:
Advertisement