Cara Memfilter Data Menggunakan Filter Pencarian Di Excel 2013


Sekumpulan data biasanya memiliki string karakter yang ada pada beberapa nilai. Misalnya, jika Anda mengelola daftar penjualan berdasarkan wilayah, Anda mungkin memiliki wilayah North Central, Northwest, dan Northeast. Jika Anda ingin menampilkan nilai dari wilayah utara/northern, Anda bisa membuat filter pencarian menggunakan kata north.

Cara membuat filter pencarian:

  1. Klik sembarang cell dalam daftar yang ingin Anda filter.
  2. Klik tab Data.
  3. Klik Filter untuk menampilkan tanda-panah filter.
  4. Klik tanda-panah filter kolom dimana Anda ingin membuat filter pencarian.
  5. Pada kotak Search, ketikkan string karakter yang ingin Anda cari.
  6. Gunakan check box untuk menyertakan atau tidak nilai spesifik.
  7. Klik OK.

Artikel terkait:
Advertisement