Cara Membuat Dan Menerapkan Style Di Excel 2013


Ketika Anda membangun Worksheet, Anda mungkin ingin membuat satu set format yang ingin Anda terapkan secara konsisten ke bagian tertentu Worksheet. Anda mungkin selalu ingin heading kolom terlihat lebih besar dan menggunakan huruf yang berbeda dengan cell-cell lainnya pada Worksheet. Anda bisa menyimpan pemformatan yang Anda inginkan untuk elemen Worksheet, yang kemudian Anda bisa menerapkannya ke bagian tertentu dari Worksheet Anda. Di Excel 2013 Anda bisa dengan mudah melakukan hal tersebut, yaitu dengan membuat dan menerapkan style.

Cara menerapkan style:

  1. Pilih cell yang ingin Anda ubah.
  2. Klik tab Home.
  3. Pada grup Styles, klik Cell Styles.
  4. Klik sebuah style.

Cara membuat style:

  1. Klik tab Home.
  2. Pada grup Styles di Ribbon, klik Cell Styles.
  3. Klik New Cell Style.
  4. Ketikkan nama style baru.
  5. Klik Format.
  6. Tentukan pemformatan yang Anda inginkan untuk style.
  7. Klik OK pada kotak dialog Format Cells.
  8. Klik OK pada kotak dialog Style.
Tips & Trik:
  • Ketika Anda hover/melayangkan pointer mouse diatas galeri style, cell yang Anda pilih akan berubah untuk menampilkan live preview dari style yang pointer mouse Anda sedang diatasnya.
  • Setiap style kustom yang Anda buat akan ditampilkan pada bagian atas galeri Cell Styles.

Artikel terkait:
Advertisement