Cara Menambahkan Penyortiran Dan Pengelompokan Pada Report Di Access 2013


Penyortiran dan pengelompokan merupakan cara yang fleksibel untuk menambahkan bagian baru ke sekitar bagian Detail untuk mengorganisir record Anda. Setiap penyortiran atau pengelompokan bisa memiliki area Header atau Footer. Header menampilkan title dan kolom, sedangkan Footer menampilkan informasi ringkasan seperti jumlah record atau jumlah dari nilai tertentu.

Dengan menambahkan pengelompokan ke report, Anda bisa membuat penyajian data dengan style parent/child tanpa membutuhkan subreport. Anda cukup mengelompokkan ke field parent dan memindahkan kontrol ke dalam grup Header/Footer.

Cara menambahkan penyortiran dan pengelompokan:

  1. Buka report pada Design View. Pada tab Design, di grup Grouping & Totals, klik Group & Sort.
  2. Pada bagian Group, Sort, And Total, klik Add Group.
  3. Pilih sebuah field untuk grup.
  4. Pada bagian Group, Sort, And Total, klik More.
  5. Klik daftar drop-down With No Totals.
  6. Pilih field primary key.
  7. Pada field Type, pilih Count Records.
  8. Pilih check box Show Grand Total.
  9. Pilih check box Show Subtotal In Group Footer.
  10. Pilih Keep Whole Group Together On One Page. Report Anda sekarang akan menyertakan pengelompokan baru disekitar bagian Detail.
  11. Pada tab Design, di grup Tools, klik icon Add Existing Fields.
  12. Klik field Country.
  13. Drag/tarik field Country ke dalam grup Header.
  14. Drag/tarik title dari bagian Page Header ke dalam grup Header.

Artikel terkait:
Advertisement