Cara Membuat Relasi Dengan Menggunakan Lookup Wizard Di Access 2013


Lookup Wizard adalah salah satu fitur yang sangat berguna di Access, memandu Anda untuk menghubungkan data dari satu tabel ke tabel lainnya.

Lookup Wizard juga akan membuat sebuah relasi antara tabel utama dengan tabel lookup dan menyediakan opsi untuk Enforce Referential Integrity, yang artinya mencegah user untuk memasukkan nilai tidak pada tabel lookup atau menghapus nilai pada tabel lookup yang digunakan oleh tabel utama.

Cara membuat lookup:

  1. Pada Design View tabel, pindahlah ke baris kosong pada kolom Data Type, dan pilih Lookup Wizard dari daftar drop-down.
  2. Pilih opsi untuk lookup nilai dari tabel atau query.
  3. Pilih tabel yang akan digunakan sebagai lookup, lalu klik Next.
  4. Pilih keduanya, nilai field untuk menyimpan ke field baru (ID) dan nilai field untuk ditampilkan ke dalam daftar (CustomerName). Klik Next, dan selanjutnya pilih field untuk menyortir dan klik Next.
  5. Pilih apakah menampilkan atau menyembunyikan kolom Key (Secara normal, jika Anda memilih dua kolom, Anda akan menyembunyikan kolom Primary Key), lalu klik Next.
  6. Masukkan nama untuk Lookup Wizard tersebut.
  7. Pilih check box Enable Data Integrity untuk memastikan bahwa daftar customer dan contact yang mengacu pada customer selalu konsisten.
  8. Pilih opsi Restrict Delete untuk mencegah customer terhapus ketika direferensikan oleh contact.
  9. Klik Finish.
  10. Klik Yes untuk menyimpan perubahan.
Tips & Trik:
  • Field Lookup memungkinkan Anda untuk melakukan lookup data dari tabel atau query atau dari satu set nilai yang Anda masukkan. Memilih untuk memasukkan satu set nilai akan bagus ketika Anda memiliki banyak pilihan yang tidak akan berubah dari waktu ke waktu. Jika Anda menggunakan query, Anda tidak bisa menghubungkan tabel dengan relasi. Melakukan lookup dari tabel adalah pilihan yang fleksibel untuk digunakan.
  • Memilih Cascade Delete pada relasi bisa membahayakan. Misalnya, jika Anda menghapus customer, maka akan menghapus semua contact untuk customer tersebut (tergantung dengan aturan relasi), dan bisa memiliki dampak yang besar terhadap data. Karena itulah gunakan Cascade Delete dengan sangat hati-hati.

Artikel terkait:
Advertisement