Cara Mengubah Kredensial Sign-In Anda Di Lync 2013


Anda mungkin tidak selalu ingin melakukan Sign-In ke Lync 2013 dengan menggunakan kredensial yang sama. Misalnya, mungkin Anda memiliki akun yang hanya digunakan untuk mendemonstrasikan Lync 2013 ke kolega atau melatih anggota baru yang bergabung dengan tim Anda, atau Anda mungkin memiliki akun lain yang hanya digunakan untuk melakukan uji coba saja.

Cara mengubah kredensial Sign-In:

  1. Pada jendela Lync Client, klik icon Settings (icon Gear kecil). Pada menu yang muncul, arahkan ke Tools, lalu pada Submenu yang terbuka, klik Options.
  2. Pada kotak dialog Lync Options, klik tab Personal.
  3. Pada bagian My Account, di kotak teks Sign-In Address, masukkan kredensial yang ingin Anda gunakan, lalu klik OK. Selanjutnya, ketika Anda Sign-Out, Anda akan diminta untuk Sign-In dengan menggunakan kredensial baru.

Artikel terkait:
Advertisement