Cara Memilih Teks Di Word 2013


Banyak hal yang bisa Anda lakukan di Word 2013 yang hampir kesemuanya melibatkan aktivitas pemilihan teks. Hal ini juga berlaku ketika mengkopi teks, mengganti teks dengan kata/kalimat lain, mengaplikasikan style, dan masih banyak lagi. Karena memilih teks termasuk hal dasar yang sangat penting, maka Word menawarkan Anda beberapa cara untuk melakukannya. Anda bisa menggunakan metode mana yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan yang nyaman untuk Anda lakukan.

Cara memilih teks menggunakan mouse:

  1. Untuk memilih sejumlah kecil teks, klik dan tahan tombol mouse di awal teks yang ingin Anda pilih, drag/tarik sampai ke bagian akhir dari teks, lalu lepaskan tombol mouse.
  2. Untuk memilih lebih dari satu halaman teks, klik dan lepaskan tombol mouse di awal teks yang ingin Anda pilih. Gunakan Scroll Bar vertikal (atau Scroll Wheel mouse) untuk bergerak ke sepanjang dokumen. Sambil menekan-tahan tombol [SHIFT], klik tombol mouse di akhir dari teks yang ingin Anda pilih.
  3. Untuk memilih kata tunggal, klik dua kali kata tersebut.
  4. Untuk memilih satu kalimat, tekan-tahan tombol [CTRL] lalu klik kalimat tersebut.
  5. Untuk memilih teks dalam satu baris, arahkan kursor mouse ke sisi kiri dokumen yang searah dengan baris yang ingin Anda pilih, lalu lakukan klik pada sisi tersebut.
  6. Untuk memilih satu paragraf, arahkan kursor mouse ke sisi kiri dokumen yang searah dengan paragraf yang ingin Anda pilih, lalu lakukan klik dua kali pada sisi tersebut.
  7. Untuk memilih semua yang ada di dokumen (kecuali Headers, Footers, Footnotes, dan Endnotes), pada tab Home, di grup Editing, klik Select lalu klik Select All.

Cara memilih teks menggunakan keyboard:

  1. Dengan menggunakan mouse atau tanda panah di keyboard, letakkan kursor teks di bagian awal teks yang ingin Anda pilih.
  2. Tekan-tahan tombol [SHIFT] dan gunakan tanda panah di keyboard untuk bergerak ke sepanjang teks yang akan Anda pilih.
  3. Untuk memilih satu kata, tekan-tahan tombol [CTRL] dan [SHIFT] dan gunakan tanda panah kiri/kanan di keyboard untuk memilih satu kata.
  4. Untuk memilih satu paragraf, tekan-tahan tombol [CTRL] dan [SHIFT] dan gunakan tanda panah keatas/kebawah di keyboard untuk memilih paragraf.
  5. Untuk memilih semua yang ada di dokumen (kecuali Headers, Footers, Footnotes, dan Endnotes), tekan [CTRL + A].
Tips & Trik:
Untuk Deselect (melepaskan dari kondisi memilih), cukup lakukan klik di sembarang tempat di dokumen.

Artikel terkait:
Advertisement