Memahami Backstage View Dan Ribbon Di Project 2013


Untuk mengakses Backstage View, klik tab File. Backstage adalah tempat dimana Anda bisa mengatur project Anda dan data yang berhubungan dengannya (membuat, menyimpan, membagi, mencetak, menampilkan properties project, informasi akun, kumpulan opsi, dan masih banyak lagi). Perintah-perintah yang ada di dalam Backstage View ditampilkan berupa struktur menu, saat Anda klik sebuah perintah maka akan menampilkan opsi lagi didalamnya.

Untuk kembali ke project dari Backstage View, Anda bisa klik tombol kembali berupa tanda panah besar.

Cara mengakses ke Backstage View:

  1. Klik tab File.
  2. Lihat berbagai opsi yang ada di dalam Backstage View.
  3. Klik tanda panah untuk keluar dari Backstage View.

Memahami Ribbon

Ribbon adalah interface utama untuk mengakses dan menggunakan berbagai fitur Project 2013, yang terdiri dari sekumpulan tab, tombol, dan perintah. Tujuh tab yang ada di dalam Project adalah File, Task, Resource, Report, Project, View, dan Format.

Klik sebuah tab untuk melihat atau memilih tombol dan perintah yang berkaitan dengan tab itu sendiri. Pada sebuah tab, tombol dan perintah yang memiliki fungsi dan saling berkaitan akan dikumpulkan (grup) di dalam satu tempat di dalam Ribbon, dan nama grup tersebut ditampilkan dibawah Ribbon. Jika ada banyak tombol dan perintah yang tergabung di dalam satu grup, maka akan ditampilkan berupa icon-icon disertai drop-down yang akan memberikan akses ke tombol lainnya. Ketika ada opsi tambahan di dalam grup, maka akan ada tanda panah kecil kebawah di pojok kanan bawah dari grup tersebut. Jika Anda klik pada tanda panah ini maka akan menampilkan kotak dialog yang berisi berbagai opsi tambahan.

Ribbon sangat dinamis dan kontekstual. Tombol secara otomatis akan tersedia atau tidak tergantung dimana Anda melakukan klik. Jika tombol tersedia maka akan "menyala" dan Anda bisa mengkliknya. Ukuran tombol dan apa-apa saja yang ditampilkan di Ribbon selalu berubah-ubah tergantung dengan resolusi layar, jika resolusi layar besar maka tombol yang ditampilkan besar dan akan lebih banyak informasi yang ditampilkan dibandingkan dengan jika resolusi layar kecil.

Anda bisa memodifikasi Ribbon sesuai dengan kebutuhan Anda dan hasil modifikasian tersebut bisa di ekspor ke komputer lain.

Tips & Trik:
  • Akun Project Web App hanya akan tersedia jika Anda menggunakan Project Professional 2013 untuk connect ke Project Server 2013.
  • Anda bisa menggunakan tombol keyboard [ESC] untuk keluar dari Backstage View dengan cepat.

Artikel terkait:
Advertisement