Cara Menggunakan Shortcut Keystroke Di Windows 8


Anda bisa menggunakan keyboard untuk melakukan sesuatu hanya dengan menggunakan shortcut keystroke. Cara ini dilakukan dengan menekan satu tombol, lalu sambil menekan tombol tersebut, ditekan pula tombol yang lainnya (kombinasi dua tombol atau lebih). Dengan menggunakan kombinasi keystroke ini, Anda bisa mengakses fitur Search, berpindah dari aplikasi satu ke aplikasi lainnya, menampilkan Charm, dan lainnya.

Contoh shortcut keystroke:

  1. Tekan tombol [Windows] untuk menampilkan Start Screen.
  2. Tekan tombol [Windows + C] untuk menampilkan Charm.
  3. Tekan tombol [Windows + Q] untuk menampilkan fitur Search untuk aplikasi.
  4. Tekan tombol [Windows + R] untuk ke Desktop, lalu masukkan nama program atau file untuk menjalankannya.
  5. Tekan tombol [Windows] untuk kembali ke Start Screen.
  6. Tekan tombol [Windows + TAB] untuk menampilkan aplikasi yang baru-baru saja digunakan.

Artikel terkait:
Advertisement